Pertambangan Kapur di Karawang Selatan Gunakan Mesin Teknologi Tinggi

Karawang, KTDKetika Bupati Karawang, Ade Swara melakukan sidak (inspeksi mendadak) di 3 titik lokasi pertambangan illegal batu kapur Dusun Citaman, Desa Tamansari, Kecamatan Pangkalanbersama instansi terkait di Pemkab Karawang, ditemukan mesin canggih berteknologi   tinggi untuk menambang kapur dengan skala besar.
Melihat dari foto sidak, bupati sedang berada di depan alat bernama  Vermeer T1255 Terrain dan Wirtgen yang berfungsi untuk meningkatkan hasil tambang dengan cepat.
Mesin itu bernama Wirtgen  untuk digunakan sebagai penunjang dalam proses penambangan batu kapur tanpa menimbulkan kebisingan seperti cara sebelumnya melalui metode peledakan.
Seperti dilansir pada  website perusahaan penyedia alat pertambangan http://www.texasmining.com. Alat tambang tersebut, untuk  meningkatkan efisiensi perseroan sejak dari hulu tambang, material tambang yang dihasilkan sudah berukuran kecil untuk kemudian dimasukkan Crusher. Maka sistem kerja Crusher akan lebih cepat dan minim kerusakan, sehingga sekaligus bisa menekan biaya pemeliharaan Crusher.
Sementara itu, dijelaskan pula dari website tersebut, efisien melakukan ekstraksi tambang permukaan, menghapus permukaan tanah,  atau membuat halus, area level untuk persiapan lokasi, pembangunan jalan atau tanah remediasi denganVermeer 1255 Terrain rantai menyamaratakan drive.
Bila Anda perlu untuk masuk dan ekstrak bahan dekat dengan tembok tinggi, mesin ini memberi  kemampuan untuk memotong sepanjang tembok tinggi vertikal, serta rantai didorong oleh kecepatan rendah, tinggi-torsi motor hidrostatik.
Dalam artikel ww.tempo.co ditambahkan, kapasitas masing-masing peralatan baru tersebut maksimal 300 ton material tambang per jam. Namun, biasanya hanya akan digunakan di kapasitas 200 ton per jam. Target volume material bahan baku yang dihasilkan masing-masing dari peralatan baru tersebut sebesar 100.000 ton per bulan. (yfs)

sumber: http://karawangtoday.com/wp/?p=3093

Komentar

Postingan Populer